Indonesia
Gamereactor
artikel
Ragnarok Battle Academy

Tips Memilih Job untuk Bertahan Hidup di Ragnarok Battle Academy

Masih bingung memilih Job mana di Ragnarok Battle Academy? Kami punya tipsnya untukmu!

Ragnarok Battle Academy

Ragnarok Battle Academy baru saja menyelesaikan masa Close Beta. Nah dari server percobaan kemarin, kita bisa merasakan ketujuh Job yang ada dalam game ini. Masing-masing Job memiliki kelemahan dan kelebihan. Nah kali ini kami akan memberikan tips lengkap serta penjelasan singkat setiap Job yang ada dalam game ini. Berikut ini lengkapnya.

NOVICE

Ragnarok Battle Academy
Ini adalah iklan:

Novice merupakan Job yang paling lemah diantara Job lain yang ada di ROBA. Tujuan utamanya adalah menjadi jati diri dengan mencari senjata yang cocok untuk kamu pakai nantinya. Meskipun demikian, Novice dilengkapi dengan beberapa Skill yang cukup membantu untuk bertahan hidup. Sayangnya mereka sering menjadi bulan-bulanan pesaing lainnya.

Heavy Attack merupakan kemampuan yang sangat berguna untuk melawan musuh lemah. Kamu juga bisa menggunakan Rush untuk kabur dari pesaing. Ketika dalam keadaan bahaya, Trick Dead merupakan Skill yang cukup berguna untuk mengecoh monster. Karena lemah dan cukup mudah terluka, maka First Aid sangat membantumu dalam bertahan hidup.

Ketika kamu pada posisi Job ini, sebaiknya kamu menghindari peperangan dengan pesaing lain. Tujuan utamamu adalah fokus mengumpulkan equipment untuk bertahan hidup. Sementara itu kamu bisa melawan monster untuk meningkatkan level pula. Sebisa mungkin kamu mendapatkan senjata apapun itu, sebab kamu sangat lemah!

SWORDMANS

Ini adalah iklan:
Ragnarok Battle Academy

Job yang satu ini ahli dalam pertempuran jarak dekat menggunakan pedang. Swordmans mampu menerjang musuh dari jarak menengah menggunakan Bash. Kemampuan ini sangat berguna untuk mengejar musuhmu yang mencoba untuk kabur. Dilengkapi Endure, kamu bisa berlari dengan cepat sangat cocok untuk mengejar atau kabur dari serangan musuh.

Sebagai seorang petarung jarak dekat, ia sangat baik dalam menjadi ujung tombak tim. Namun mereka juga memiliki kekuatan yang cukup kuat sehingga bisa bertahan solo. Memiliki pertahanan fisik tinggi, akan tetapi tetap lemah terhadap sihir. Jadi untuk melawan musuh yang menyerang dari jauh, kamu perlu strategi. Cara paling ampuh adalah menyergap secara tiba-tiba.

Ragnarok Battle Academy

Menariknya Swordmans sendiri terbagi menjadi dua tipe:

DUEL:
Kemampuan Duel sendiri cukup membuat musuh gentar. Mereka akan terpaksa melawanmu dalam keadaan lemah, kecepatan serangan mereka akan turun. Selain itu kamu akan dilengkapi Berserk yang justru meningkatkan kecepatan serangan dan tambahan kerusakan. Hanya saja, pertahanan fisikmu akan menurun. Skill pasif Sword Stab juga membantumu memperlamban gerak musuh.

Seperti namanya, Duel lebih cocok untuk pertarungan satu lawan satu. Ketika pertarungan antar grup, Duel sebisa mungkin mengunci musuh jarak dekat yang kuat semisal Thief. Sementara musuh lainnya bisa diurus oleh anggota temanmu.

TANK:
Berbeda dengan Duel, Tank merupakan pelindung dari pasukanmu. Ia lebih cocok dipakai dalam pertarungan antar grup dibanding solo. Jika Duel mengurangi kecepatan menyerang lawan, maka Provoke dari Swordmans Tank memperkuat dirinya sendiri. Ia mampu melawan banyak musuh sekaligus, sebab serangan ketiganya akan memutar karena efek skill pasif Sword Spin.

Swordmans tipe Tank juga akan mendapatkan kemampuan Magnum Break, melompat ke target dan memberikan kerusakan area. Kemampuan ini akan memperlambat musuh yang terkena serangannya. Dipastikan Tank sangat berguna jika dalam tim kamu terdapat Mage ataupun Archer.

MAGICIAN

Ragnarok Battle Academy

Jika kamu tidak menyukai pertarungan jarak dekat, maka Magician merupakan Job yang bisa kamu pilih. Job yang satu ini menggunakan tongkat sihir untuk melawan musuhnya. Meskipun HP mereka tipis dan tidak memiliki pertahanan yang cukup baik, Magician mampu menghabisi musuh dengan cepat! Hal ini dikarenakan kekuatan sihir mereka yang sangat kuat dan mengganggu.

Magician dibekali dengan kekuatan sihir Neutral yaitu Napalm Beat dan Soul Strike. Napalm Beat merupakan serangan satu target yang memukul musuh satu kali dari jauh. Sementara Soul Strike menghasilkan pukulan jiwa beruntun sebanyak lima kali. Keduanya akan menggantikan serangan normal kalian.

Ragnarok Battle Academy

Mage juga dibagi menjadi dua haluan.

ABLAZE:
Ablaze terfokus pada serangan elemen api dan juga tanah. Fire Bolt merupakan jurus elemen api yang mampu membakar satu musuh, lebih kuat dari Soul Strike. Sementara untuk serangan area bisa dilancarkan dengan kemampuan Fire Ball. Mereka juga dilengkapi dengan Fire Wall, membuat dinding api. Sehingga mereka susah didekati.

Ablaze juga dilengkapi dengan skill Sight, mengeluarkan api disekitar untuk menghindari Blind. Sight juga mampu melihat para musuh yang menghilang serta melihat jebakan (Thief). Untuk bertahan, ia juga dilengkapi sihir Energy Coat untuk mengurangi serangan fisik musuh dalam waktu terbatas. Oh ya, mereka juga memiliki Earth Spike, sihir elemen tanah yang dapat memperlambat gerakan musuh.

Bagi kamu yang suka barbar, maka Ablaze merupakan Job pilihan yang tepat. Sebab mereka merupakan Magician yang mampu bermain Solo. Kemampuan yang ia miliki mampu melindunginya dari musuh bebuyutan mereka yaitu Thief. Kelemahan mereka memiliki cooldown skill yang lebih lama dari tipe Freeze.

FREEZE
Berbeda dengan Ablazae, Freeze diperlengkapi kemampuan es yang mampu membuat musuh menjadi lamban hingga beku. Kemampuan pertama mereka adalah Cold Bolt, serangan reruntuhan duri es yang membuat musuh lamban dalam berjalan. Skill ini sangat berguna untuk melawan Job yang bertarung dari dekat seperti Swordman, Thief, dan Merchant.

Untuk serangan area, Water Ball merupakan pilihan yang tepat! Serangan air ini juga membuat musuh menjadi lamban, sangat cocok untuk pertarungan besar antar grup. Sementara untuk musuh yang kuat, kamu bisa menggunakan Frost Driver, memungkinkan mereka menjadi beku.

Seperti yang saya katakan sebelumnya selain elemen air Freeze juga dilengkapi kemampuan sihir listrik. Lightning Bolt memberikan sengatan listrik kuat yang membuat musuh Blind. Tak ketinggalan Thunder Strom yang merupakan versi area lebih kuat menimbulkan stun dan blind secara bersamaan.

Dalam bertahan, Freeze dilengkapi dua kemampuan khusus yaitu Safety Wall yaitu membangun tembok yang kebal terhadap serangan. Serta Energy Coat yang kemampuannya sama diliki oleh Ablaze.

Secara keseluruhan Freeze memiliki kemampuan yang lebih banyak dan rumit. Namun untuk pertarungan masif, Freeze lebih diunggulkan daripada Ablaze karena dilengkapi banyak ailment yang merugikan musuh. Namun untuk kamu yang lebih suka kerusakan sihir besar, maka Ablaze sangat cocok menjadi pilihanmu.

ACOLYTE

Ragnarok Battle Academy

Job yang mamakai gada ini memiliki keunggulan dalam pendukungan tim. Keunggulan mereka ada pada kemampuan Heal yang mampu memulihkan HP kawan-kawan atau dirinya sendiri. Selain memulihkan HP, kemampuan ini juga memberikan pertahanan dalam waktu tertentu. Karena cukup menjadi incaran, mereka dilengkapi skill Teleport untuk berpindah otomatis secara sekejap.

Ragnarok Battle Academy

Acolyte bisa kamu gunakan sebagai pendukung tim secara utuh maupun sebagai pengutuk musuh. Jadi mereka terbagi menjadi dua bagian yaitu:

BLESS
Sesuai dengan namanya, Acolyte jenis Bless ini memiliki set kemampuan yang mendukung teman-temannya. Ia mampu membuka Warp Portal untuk membuka jalan instan yang bisa dipakai oleh seluruh pemain (kawan atau musuh). Lalu ia juga memiliki kemampuan kuat bernama Angelus Blessing yang memberikan anggota tim bonus serangan serta mengurungi kerusakan dari musuh.

Acolyte Bless dilengkapi Ruwatch, memungkinkan anggota tim kalian terlindungi dari Thief. Skill ini mampu menyerang musuh tersembunyi dan menggagalkan mereka bersembunyi. Mereka juga dibekali Pneuma, membangun aura yang menahan semua serangan proyektil dari Archer.

Meskipun sangat kuat dalam mendukung tim, Acolyte tipe Bless tidak memiliki Skill penyerangan. Jadi kamu hanya mengandalkan anggota tim kamu untuk memenangkan pertandingan. Jika semua anggotamu tewas, kemungkinan kamu bertahan hidup pun akan kecil.

CURSE
Berbeda dengan Bless, Acolyte tipe Curse memiliki keunggulan dalam mengutuki lawan-lawannya. Ia dibekali dengan berbagai kemampuan untuk menyerang lawan menggunakan sihir cahaya. Holy Light adalah skill area yang memberikan mini stun, slow, dan blind kepada lawan.

Lawan dari Angelus Blessing adalah Signum Crusis, mengutuki semua musuh di dalam area. Pertahanan mereka akan serangan, luck, dan kecepatan berjalan mereka akan menurun. Hal ini memungkinkanmu untuk menghajar mereka dengan mudah.

Namun untuk bertahan hidup, Acolyte tipe Curse juga dilengkapi dengan kemampuan yang sama dengan tipe Bless yaitu memiliki Pneuma untuk melawan Archer dan juga Warp Portal untuk membuat portal agar mampu bergerak secara instan.

MERCHANT

Ragnarok Battle Academy

Job yang satu ini terbilang unik di game Ragnarok Online Battle Academy ini. Bisa dibilang mereka memiliki set kemampuan baru yang tidak dihadirkan di game sebelumnya. Masih menggunakan kapak dan palu, menghantam musuh dengan kuat. Hal ini dibantu oleh kemampuan Crazy Uproar yang meningkatkan serangan fisik dan kemungkinan serangan kritikal.

Untuk menyerang, skill utama mereka adalah mammonite, melempar musuh dari dekat segepok Zeny. Selain memberikan kerusakan yang besar, kemampuan ini juga meningkatkan kecepatan berjalan Merchant untuk beberapa detik. Hal ini cukup membantunya dalam mengejar mangsanya.

Ragnarok Battle Academy

Merchant terbagi menjadi dua, seperti Job lainnya. Berikut penjelasannya:

BREAKER
Merchant Breaker merupakan jenis Merchant yang terfokus menggunakan gerobak mereka untuk menyerang musuh. Mereka mampu menggunakan kemampuan Cart Rush, dengan gerobak mereka menyeruduk maju musuh. Menyeret musuh yang tertabrak dan memberikan damage serta slow.

Kombinasi serangan baru mereka adalah Cart Revolusion, menghantam keras gerobak ke tanah. Memberikan kerusakan tinggi, stun, dan juga mendorong musuh ke belakang. Setelah efek stun selesai, mereka juga akan mengalami slow. Serangan ini bisa kamu gunakan untuk kabur atau pun mengejar mangsamu. Namun perlu diingat, Merchant tidak setebal Swordman ketika bertarung.

TRADER
Trader merupakan Merchant yang sangat cocok untuk mendukung tim. Mereka tidak memiliki kombinasi serangan yang mematikan seperti Breaker. Namun mereka memiliki dua tambahan Skill yang benar-benar menjengkelkan. Pertama adalah Wagon, Merchant mendorong Wagon mereka membawa teman se tim bergerak maju.

Ketika menggunakan Wagon, Merchant mampu mendorong semua musuh yang ada di depanmu. Selain itu ketika menggunakan kemampuan ini, Merchant tidak dapat di serang musuh! Yap, ia mendapatkan kekebalan sementara. Kemampuan ini bisa kamu gunakan untuk kabur maupun menyergap musuh secara mendadak.

Skill berikutnya adalah Vending. Merchant akan membangun toko yang menarik banyak musuh untuk mendekat. Mereka akan terpesona dengan barang-barang yang dijual. Selain itu, untuk mereka yang berusaha kabur akan menjadi lambat dan juga kehilangan zenny, kocak sekali bukan?

ARCHER

Ragnarok Battle Academy

Jika kamu menyukai pertarungan dari jarak yang sangat jauh, maka Job Archer merupakan yang paling tepat untuk kamu pilih. Menggunakan panah dan busurnya, kamu bisa menembak musuh dari jauh dengan mudah. Dilengkapi dengan kemampuan Double Strife membuatmu bisa menembak musuh dua kali dengan cepat.

Selain Double Strife, Archer juga dilengkapui dengan kemampuan Charge Arrow. Menghimpun tenaga dalam waktu tertentu lalu menghempaskan serangan yang sangat kuat ke depan. Jarak serangan ini lebih jauh dari serangan normal. Selain itu ketika musuh terkena serangan ini, mereka akan menderita slow selama beberapa detik.

Bukan Archer jika tidak memiliki buff Concentration. Buff ini akan memberikan Archer tambahan serangan dalam menyerang, bonus serangan kritikal, dan juga meningkatkan kesempatan menghindari serangan lawan.

Ragnarok Battle Academy

Archer juga terbagi menjadi dua tipe:

SWIFT

Archer tipe ini lebih fokus pada pergerakan yang serba cepat, akan tetapi mengorbankan kekuatan serangannya. Kemampuan utamanya adalah Swift Feet, meningkatan kecepatan berjalan, menyerang, hingga mengisi ulang anak panah. Kemampuan ini sangat cocok untuk kabur, akan tetapi mengurangi kekuatan serang, jarak serang, serta kemungkinan serangan kritikal.

Ketika dalam posisi Swift Feet, kamu bisa melakukan kiting untuk mempermainkan lawanmu. Selain itu kamu juga bisa menggunakan kemampuan Arrow Shower untuk menyerang musuh dalam area. Mereka juga dilengkapi dengan dua jenis anak panah Frozen untuk membekukan musuh dan Mute Arrow untuk memberikan silence kepada musuh.

Swift Archer ini cukup baik jika kamu gunakan untuk melakukan kiting seperti yang saya katakan diawal. Mereka jenis Archer yang tidak begitu sakit dalam memberikan kerusakan. Namun perangkat mereka dalam bertarung sangat menyebalkan! Untuk pertarungan antar grup, Swift cukup cocok karena dapat memberikan serangan area dan membisukan musuh.

FOCUS
Tipe Archer ini lebih tertuju pada serangan memburu musuh. Ia dilengkapi dengan kemampuan menggelundung ke depan bernama Tumble. Kemampuan ini membuatmu dapat bergerak maju dengan cepat, secara otomatis mengisi amunisi, serta meningkatkan penghindaran. Ketika Tumble selesai, seranganmu berikutnya juga akan ditingkatkan. Benar-benar ampuh dalam mengejar musuh!

Sementara untuk menyerang, Archer tipe fokus diperlengkapi kemampuan Arrow Repel. Serangan cepat satu arah ini memungkinkan musuh untuk terpental dan terkena stun. Hal ini bisa kamu manfaatkan dengan melakukan Tumble lalu menghajar mereka dengan cepat ketika masih stun.

Berbeda dengan Swift, tipe Focus diperlengkapi dengan Fire Arrow. Anak panah ini memiliki kemungkinan untuk membakar musuhmu. Musuh yang terkena status burn akan menderita kerusakan per detiknya.

THIEF

Ragnarok Battle Academy

Job lembek tapi mematikan! Thief menggunakan pisau untuk membunuh lawan-lawannya. Mereka merupakan Job yang paling gesit dalam game ini. Selain itu kemampuan mereka dalam menghajar musuh sudah tidak perlu diragukan lagi.

Kemampuan utama Thief adalah Steal! Kemampuan ini sangat berguna untuk kamu ketika melawan pemain lain. Kamu bisa bergerak maju kedepan sambil mengambil barang konsumsi serta Zeny mereka. Musuh yang tercuri juga menjadi slow, sehingga cocok untuk kamu mangsa. Kemampuan ini bisa kamu simpan hingga dua kali penggunaan.

Bukan Thief jika mereka tak mampu bersembunyi. Mereka dilengkapi kemampuan Hiding. Mereka akan membuang bom asap yang membuat mereka tidak bisa terdeteksi oleh musuh. Untuk mengungkap keberadaan mereka, kamu perlu menggunakan kemampuan Sight atau Ruwach.

Ragnarok Battle Academy

Thief sendiri terbagi menjadi dua bagian:

PHANTOM
Thief jenis ini lebih unggul dalam menyerang dalam kegelapan sesuai namanya. Ia juga dilengkapi dengan kemampuan Stone Fling, ia memberikan slow dan kemungkinan stun kepada musuh yang tekena serangan ini. Setelah melempar musuh dari jauh, kamu bisa maju dengan menggunakan Steal untuk mendekati mereka dengan mudah.

Phantom Thief juga sangat ahli dalam menyerang secara tiba-tiba! Suprise Attack merupakan kemampuan utama mereka dalam memburu target. Kemampuan ini memungkinkan Thief untuk secara cepat bergerak ke arah mangsa. Memberikan tebasan kuat yang membuat musuh mengalami bleeding. Setelah itu mereka juga akan mengalami stun dan slow.

Job ini sangat kuat untuk kamu yang suka bermain Solo. Namun ingat, pertarungan terbuka bukalah hal yang menguntungkan Thief jenis Phantom. Terlebih Thief selalu sangat lemah dalam hal pertahanan. Ketika bermain dalam grup, Phantom Thief bisa sangat bagus ketika mengincar Archer ataupun Mage lawan.

TOXIN
Sesuai namanya, Job Toxin Thief ini memiliki keunggulan dalam meracuni musuh untuk membunuh mereka. Kemampuan utama mereka adalah Envenom, berbeda dengan Stone Fling, bungkusan racun ini akan meracuni musuh. Memberikan kerusakan per detik, membunuh mereka secara perlahan.

Kemampuan kedua mereka adalah Poison Trap. Mereka akan bergulir ke depan sambil menjatuhkan jebakan beracun. Ketika musuh mengejar Job ini, mereka akan sangat kesusahan karena pasti akan terkena jebakan beracun ini.

Oh ya, Toxin Thief juga akan dilengkapi dengan kemampuan Sand Attack, melempar musuh di depan menggunakan pasir. Membutakan musuh serta memperlamban pergerakan mereka. Tentu kemampuan ini sangat membantu kamu dalam melarikan diri dari kejaran mereka.

Toxin Thief ini juga dilengkapi dengan berbagai kemampuan yang cocok digunakan untuk permainan Solo. Akan tetapi mereka juga bisa digunakan sebagai salah satu pemburu di grup loh! Apalagi kemampuan Envenom yang cukup membantu tim dalam membunuh musuh dengan cepat.

Teks terkait



Loading next content