Indonesia
Gamereactor
berita
Star Wars: Squadrons

Star Wars: Squadrons tampaknya telah terjual sebanyak 1,1 juta kopi

Jika angka ini benar, maka ia terjual lebih dari penjualan Star Wars: Battlefront II di masa peluncuran.

HQ

Star Wars: Squadrons adalah sesuatu yang unik ketika diumumkan, karena ia adalah sebuah game AAA dari EA yang diangkat dari franchise populer, dijual dengan harga lebih murah, dan tanpa transaksi mikro ataupun DLC tambahan. Namun, untungnya game ini sangat bagus, termasuk dari kami. Penjualannya pun tampaknya memuaskan.

Superdata, seperti biasa, menggunakan teknik mereka untuk mengukur penjualan digital. Menurut mereka, Star Wars: Squadrons telah terjual sebanyak 1,1 juta kopi dalam bentuk digital pada bulan Oktober. Ditulis pula bahwa hal ini "Menjadikannya lebih besar dari peluncuran Star Wars: Battlefront (1,0 juta) dan di belakang Star Wars Jedi: Fallen Order (2,9 juta)."

Sayangnya, kemungkinan tidak akan ada sekuel karena EA Motive sudah mengkonfirmasi bahwa mereka sedang mengerjakan hal lain. Setidaknya kita akan mendapatkan konten baru secara gratis meskipun awalnya tidak ada rencana untuk menambah DLC. Kesuksesan game ini membuat EA sedikit berubah pikiran.

Ia juga mendapatkan beberapa peningkatan besar untuk Xbox Series X/S, sesuatu yang sempat kami laporkan sebelumnya.

HQ
Star Wars: Squadrons

Teks terkait

0
Star Wars: SquadronsScore

Star Wars: Squadrons

REVIEW. Ditulis oleh Mike Holmes

Waktunya untuk memasang sabuk pengaman dan bertarung untuk kedua pihak dalam petualangan terbaru di Galaksi yang Sangat, Sangat Jauh.



Loading next content