Indonesia
Gamereactor
berita
Control

Remedy: Control versi PC tidak di-downgrade

Hal ini muncul setelah spek PC-nya muncul dan memiliki spek minimum yang relatif rendah.

HQ

Baru-baru ini Remedy mengungkapkan spesifikasi PC dari Control, game mereka yang akan datang, yang dinilai sedikit "sederhana". Seorang penggemar dari game yang akan mendarat pada 27 Agustus ini (begitu juga di PS4 dan Xbox One) bertanya kepada sang developer apakah ini artinya sebuah downgrade di ResetEra. Mereka pun membantahnya.

"Tidak, ia tidak di-downgrade," begitu jawaban sederhana dari Thoma Puha, head of communication dari Remedy. Kamu bisa melihat apa maksud dari spek yang sederhana di bawah ini:

OS: Windows 7, 64bit
CPU: Intel Core i5-4690 / AMD FX 4350
GPU: NVIDIA GeForce GTX 780 / AMD Radeon R9 280X
RAM: 8GB
DirectX: DX11

Kami juga telah mengobrol dengan Puha sebelumnya tentang Control, seperti yang bisa kamu simak di bawah. Jika kamu tertarik dengan game terbaru Remedy ini, kamu bisa melihat trailer terbarunya.

Apakah kamu punya harapan tinggi terhadap Control?

HQ
HQ
Control

Teks terkait

0
Control: AWEScore

Control: AWE

REVIEW. Ditulis oleh Ricardo C. Esteves

Jika kamu adalah penggemar dari Alan Wake dan Control, ini patut kamu coba. Namun, jika kamu belum pernah memainkan Alan Wake, sebaiknya tinggalkan saja.



Loading next content