Indonesia
Gamereactor
berita

People Can Fly membuat shooter third-person online

Belum diketahui kapan Project Dagger akan terungkap, namun sepertinya akan memulai produksi penuh.

HQ

People Can Fly, sebuah studio Polandia mendapatkan sukses besar pertama mereka dengan Outriders di awal tahun ini. Sebelumnya mereka mengatakan bahwa akan mengembangkan game tersebut, namun sepertinya hal ini tidak memerlukan pekerja hingga 350 orang.

Studio ini telah memulai game terbaru mereka berjudul Project Dagger, yang akan diterbitkan oleh Take Two. Sejauh ini, kita belum mengetahui banyak mengenai game tersebut selain dari judul, namun terdapat beberapa petunjuk dari pendaftaran pekerjaan untuk game ini. Salah satunya adalah Penulis yang akan ditugaskan untuk membantu "mengembangkan konten cerita original yang menarik".

Selain itu terdapat tawaran untuk AI Designer yang membutuhkan seseorang dengan "pengalaman dalam game pertarungan jarak dekat AAA third-person". Sepertinya juga akan ada kendaraan di dalamnya karena mereka juga mencari Senior Concept Artist yang akan "bertanggung jawab untuk menciptakan lingkungan, karakter, senjata, dan kendaraan yang keren".

Terakhir, sepertinya akan menjadi sebuah online game dengan beberapa role, dengan adanya Senior Combat Designer, yang juga membutuhkan"pengalaman luas akan game laga online" serta "cover shooters".Jika melihat semua ini, sepertinya kita akan mendapatkan game yang sewarna dengan Outriders.

Pastinya game ini akan memiliki kisah cerita dan multiplayer online, kita juga bisa menantikan adanya kendaraan dan aksi third-person. Belum diketahui kapan Project Dagger akan terungkap, namun sepertinya akan memulai produksi penuh jika melihat dari daftar lowongan. Sepertinya The Game Awards di bulan Desember masih terlalu cepat untuk sebuah pengumuman, tapi sepertinya tahun depan lebih memungkinkan.

People Can Fly membuat shooter third-person online

Sumber: The Game Post



Loading next content