Indonesia
Gamereactor
berita
Halo Infinite

Multiplayer dari Halo Infinite memecahkan rekor Steam untuk Microsoft

Dalam hal jumlah pemain yang bermain secara bersamaan.

HQ
HQ

Meskipun sudah dirumorkan sebelumnya, masih menjadi berita besar saat komponen multiplayer Halo Infinite diluncurkan tiba-tiba saat perayaan ulang tahun Halo Infinite kemarin. Dan sepertinya ini merupakan apa yang telah lama dinantikan para fans, baik pengguna PC maupun Xbox.

Bersumber dari SteamDB, kita mendapatkan angka pasti yang memberitahu kita seberapa populer Halo Infinite di Steam, satu dari dua platform PC dirilisnya game ini (satu lagi di Microsoft Store). Rekor Steam untuk jumlah pemain bersamaan sebelumnya dari Xbox Game Studios adalah Halo: The Master Chief Collection dengan jumlah pemain 161.024 orang, diikuti dengan Forza Horizon 5 pada 81.096 jumlah pemain.

Namun, Halo Infinite telah mengalahkan rekor tersebut atau bisa dibilang membantai. Di waktu penulisan (rekor terus bertambah dengan cepat), kini dengan 272.586 pemain Steam. Menambahkan lagi, Halo Infinite kini memimpin daftar Global Top Sellers di Steam, mengalahkan kompetitor seperti Battlefield 2042 - meski belum diluncurkan hingga 8 Desember nanti tanpa perlu adanya pembelian tambahan untuk multiplayer.

Sepertinya porsi multiplayer dari petualangan baru Master Chiefs memiliki permulaan yang sangat bagus.Apakah kamu sudah menduga hal ini akan terjadi?

Halo InfiniteHalo Infinite
Halo InfiniteHalo Infinite
Halo InfiniteHalo Infinite

Teks terkait

0
Halo Infinite (Campaign)Score

Halo Infinite (Campaign)

REVIEW. Ditulis oleh Magnus Groth-Andersen

343 Industries tengah ingin memantapkan dirinya sebagai penjaga Master Chief yang handal, dan Infinite adalah usaha mati-matian mereka untuk mencapainya.

0
Ulasan Halo Infinite (Campaign)Score

Ulasan Halo Infinite (Campaign)

REVIEW. Ditulis oleh Magnus Groth-Andersen

343 Industries berusaha memastikan posisinya sebagai penjaga yang berhak atas Master Chief, dan Infinite adalah usaha maksimal mereka untuk membuktikannya.



Loading next content