Indonesia
Gamereactor
berita
FIFA 22

FIFA 22 mempimpin penjualan terbaik edisi fisik di Inggris selama Natal

EA menduduki tahta sebagai publisher game paling laris di negara tersebut sepanjang Natal.

HQ

Laporan tahunan dari GSD yang membahas tentang penjualan video game selama Natal di negara Inggris telah diterbitkan. Tahun ini, judul yang menduduki tahta sebagai game paling laris di musim Natal bagi negara tersebut di tahun 2021 adalah FIFA 22 oleh EA.

Laporan penjualan menunjukkan bahwa FIFA 22 mengalahkan Among Us dan Call of Duty: Vanguard untuk menduduki peringkat pertama. Berkat itu, game tersebut mengukuhkan EA sebagai publisher top di Inggris, dengan 13 game dengan penjualan terbaik selama Natal (unggul tiga angka dibandingkan posisi kedua, Activision Blizzard).

Walau EA telah meraup berbagai kesuksesan selama satu dekade terakhir, publisher tersebut bahkan lebih dominan di tahun 2000, sebelum dikalahkan Activision selama beberapa waktu berkat kesuksesan Call of Duty 4: Modern Warfare, dan game-game Call of Duty setelahnya. Mengejutkannya, tahun lalu posisi tertinggi tidak diduduki oleh game Activision ataupun EA, karena Assassin's Creed Valhalla dari Ubisoft berhasil merebutnya, menjadikannya kali pertama publisher tersebut muncul di daftar.

Patut diingat bahwa daftar ini hanya mencatat penjualan fisik, sehingga kisah statistik ini kemungkinan sangatlah berbeda jika kita mencatat angka penjualan digital yang bertumbuh pesat di era modern.

FIFA 22

Terima kasih, Eurogamer.

Teks terkait

0
FIFA 22Score

FIFA 22

REVIEW. Ditulis oleh Ricardo C. Esteves

Lebih baik dari FIFA 21, namun masih memiliki kekurangan.



Loading next content