Indonesia
Gamereactor
berita

Epic ingin Microsoft, Nintendo dan Sony meluncurkan game ke Epic Games Store

Satu lagi informasi menarik dari persidangan Apple vs Epic.

HQ

Seperti yang telah banyak dilaporkan di luar sana, ada sebuah peperangan legal besar antara Epic dan Apple yang sedang berlangsung di AS. Persidangannya memunculkan beberapa informasi tentang praktik bisnis mereka, seperti email dan dokumen-dokumen rahasia. Akibatnya, ada banyak informasi dan gambaran atas bagaimana perusahaan-perusahaan beroperasi yang jarang kita lihat. Salah satu contoh utamanya adalah dokumen dari September tahun lalu yang berlabel 'Weekly Store Strategy Meeting Agenda.'

Berkat ini, kita dapat mengetahui bahwa Epic sedang bekerja keras untuk mendapatkan game dari Microsoft, Nintendo, dan Sony untuk dirilis ke Epic Games Store. Meskipun mereka memiliki sejumlah isu dengan Microsoft untuk bergabung dengan mereka, dan Nintendo disebutkan sebagai sebuah "Moonsho" - mereka ternyata telah menawarkan $200 juta untuk 4-6 game pihak pertama, yang kami asumsikan akan menjadi eksklusif berbatas waktu. Belum diketahui apakah Sony sudah membalasnya, karena pesan tersebut ditandai dengan "Menunggu balasan," tapi mengingat bagaimana Sony baru-baru ini telah berinvestasi sebesar $450 juta ke Epic, kami tidak akan menepis kemungkinan bahwa hal ini bisa saja terjadi.

Berikut adalah isi dokumen tersebut:

Individual Tactics
(Content) Sony 1P titles
• Offer extended at $200M MG+ for 4-6 titles
• Awaiting feedback

(Content) MS 1P titles
• Opening conversations
• Internal feedback from MS:
- Their PC Game Pass leader is against what we're doing
- They are effectively bidding against us for content
- Phil is meeting with Gabe @ Valve occasionally

(Content) Nintendo 1P titles
• Not started; is a "Moonshot" unto itself
• Corporate history says this is a non-starter

Epic ingin Microsoft, Nintendo dan Sony meluncurkan game ke Epic Games Store

Sumber: Resetera



Loading next content