Indonesia
Gamereactor
berita
Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age

Dragon Quest XI telah terjual lebih dari 4 juta kopi

Yuji Horii, sang kreator seri ini, menyampaikan terima kasihnya.

HQ

Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age mencapai hasil yang sangat baik di Jepang ketika ia pertama kali dirilis pada Juli 2017 lalu (terjual lebih dari dua juta kopi selama dua haru). Kini, setelah dirilis secara global, game itu telah berhasil mencapai 4 juta kopi secara total (distribusi global dan penjualan digital).

Kreator dan desainer game dari seri ini, Yuji Horii, membagikan pesan ini untuk para penggemar:

"Kami sangat bahagia ketika mendengar kabar bahwa Dragon Quest XI telah melampaui empat juta penjualan di seluruh dunia. Ketika saya membuat Dragon Quest pertama dulu, lebih dari 30 tahun yang lalu, saya tak pernah bermimpi game ini dapat menjadi sebuah seri yang terjual di seberang lautan dan dimainkan oleh pemain di seluruh dunia. Ini adalah Dragon Quest bernomor sebelas, dan dalam menggambarkan kisah seorang hero, juga mewakili sebuah awal baru bagi seri ini."

"Ketika saya berpikir kini telah ada lebih dari empat juga hero yang eksis di seluruh dunia, dan masing-masing memiliki petualangan individunya, ini mengingatkan saya betapa bahagianya saya bisa membuat game ini. Saya ingin mengekspresikan terima kasih saya setulusnya kepada semua orang yang bermain Dragon Quest XI, baik para penggemar dari game-game sebelumnya atau penggemar baru yang memulai dengan game ini. Terima kasih semua."

Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age telah tersedia di PC (Steam) dan PS4 di seluruh dunia dan Nintendo 3DS untuk Jepang. Ada juga versi Switch yang sedang dikerjakan dan kemungkinan akan membuat angka ini lebih besar lagi.

Cek juga review kami tentang game ini di sini.

Dragon Quest XI: Echoes of an Elusive Age
HQ

Teks terkait



Loading next content