Indonesia
Gamereactor
review
Battletoads

Battletoads

Toad Sham Bo! datang lagi ke menu dengan kembalinya Battletoads setelah lama hiatus.

HQ

Kadang sulit bagi sebuah franchise video game untuk bertahan dalam waktu lama, apalagi untuk kembali lagi setelah hiatus selama hampir 30 tahun. Banyak yang sudah mencoba dan banyak pula yang gagal. Kini, game beat em' up 90-an ikonik dari Rare, yang banyak dianggap sebagai salah satu game tersulit sepanjang masa, telah kembali dan lebih baik dari sebelum-sebelumnya. Tapi, kali ini, Battletoads adalah buah karya Dlala Studios.

Battletoads 2020 mengikuti setelah event-event di game-game sebelumnya. Cerita dimulai dengan para hero tengah menyelamatkan dunia, sebelum mereka menyadari bahwa mereka telah terperangkap dalam bunker simulasi selama 26 tahun, hidup dalam mimpi terliar mereka. Di dunia nyata, katak-katak ini tak lagi terkenal dan terjebak di pekerjaan tak berarti. Semuanya terasa sia-sia, hingga mereka membuat rencana gila untuk kembali mengangkat nama mereka dengan mengalahkan salah satu musuh bebuyutan mereka. Perjalanan mereka, tentu saja, tidak berjalan semulus itu.

BattletoadsBattletoadsBattletoads

Mirip game klasik 90-an, Battletoads adalah game beat 'em up dengan beberapa elemen tambahan, termasuk balapan, platforming, dan mini game-mini game konyol. Ada level-level dimana kamu harus melawan gerombolan musuh dengan gaya perkelahian khas yang menyatukan desain 2D-nya dan tantangan seru. Lawan yang akan dihadapi di sini beragam, mulai dari satpam luar angkasa sampai ciptaan gagal seorang Ratu jahat, namun perkelahian tidak hanya terbatas di situ saja karena Battletoads juga menawarkan bos-bos yang fantastis dan seringkali sulit dilawan oleh para pemain.

Ini adalah iklan:

Yang pertama akan kamu hadapi di bunker simulasi adalah Porkshank si babi punk yang berusaha sangat keras untuk menghancurkan hari perayaanmu. Dia akan menggunakan charge mechanics dan serangan berantai, juga satu jurus pamungkas dimana dia menggandakan diri untuk menjadi dua kali lipat lebih mengancam. Namun, Porkshank sesungguhnya tidak begitu kuat dan lebih berperan sebagai pembelajaran.

BattletoadsBattletoads

Tipe gameplay lainnya di Battletoads termasuk level balapan hover-bike, kali ini dimainkan dari belakang para katak. Ada pula level-level platforming yang tidak memiliki musuh, namun dijalani di lingkungan yang sangat mematikan. Juga level-level pesawat luar angkasa, dimana kamu akan bermain dalam gaya twin-stick shooter dengan perspektif atas-bawah ala game arcade. Namun, yang terbaik adalah level-level minigame dimana kamu harus menyelesaikan tugas-tugas aneh, misalnya satu ronde Toad Sham Bo! (versi katak yang konyol dari gunting, batu, kertas) atau bertanding di event-event random olahraga ala Olimpiade.

Alasan kenapa semua elemen ini sangat brilian adalah karena mereka amat berbeda satu sama lain. Tidak ada perulangan dalam level-level ini, namun semuanya tetap cukup lucu untuk membuatmu tertawa, atau setidaknya mempertanyakan kenapa bisa terjadi. Bagi saya, minigame-minigame ini adalah sisi terbaik dari Battletoads. Tidak ada alasan khusus sebenarnya. Level-level ini memang seasyik itu untuk dimainkan, juga cepat datang dan pergi; rasanya seperti suntikan adrenalin penuh kegilaan. Namun, patut dicatat juga, meski semua gaya permainan di sini amat baik, alasan sebenarnya kenapa mereka jadi sangat bagus adalah karena dialog-dialognya yang begitu lucu dan menyatukan semua elemen dalam game ini.

Ini adalah iklan:

Saya tidak ingat kapan terakhir kalinya saya tertawa sebanyak ini saat bermain game. Battletoad tidak hanya membawa serentetan lelucon unik dan cerdas yang didesain menggelikan, namun game ini selalu membuat lelucon soal dirinya sendiri, termasuk bagaimana anehnya melihat seri ini kembali setelah 26 tahun vakum. Salah satu momen favorit saya adalah menyaksikan celestial being memperkecil seseorang menjadi hanya setinggi tiga inci, sambil berkata, "Ini akan mengubah hidupnya, lebih dari apapun yang dia kira." Battletoads adalah salah satu game paling lucu yang saya pernah mainkan, dan dengan gaya permainannya yang gila, sulit untuk tidak menyukainya.

BattletoadsBattletoads

Untuk tetap menjaga Battletoads tetap terasa segar dan memberi pemain bonus setelah menyelesaikan cerita, tersedia banyak collectable yang bisa didapatkan lewat misi-misi. Benda-benda ini dapat ditemukan dimana saja, dari yang terlihat dengan mata telanjang sampai yang tersembunyi di balik puzzle yang membutuhkan sedikit kecerdikan untuk diselesaikan. Beberapa level juga disertai tantangan time trial yang akan memberikan collectable ekstra saat selesai. Namun hal ini membawa sedikit masalah, yaitu kamu bisa menyelesaikan cerita game ini hanya dalam beberapa jam jika kamu tidak mengincar penyelesaian 100%, dan hal ini bisa terjadi bahkan di tingkat kesulitan medium.

Tidak seperti pendahulunya, Battletoads 2020 tidaklah terlampau sulit. Tentu ada bagian-bagian dimana levelnya cukup menantang untuk diselesaikan, dan ada tiga tingkat kesulitan yang bisa dicoba, dengan yang tersulit akan membuat para katak lebih rentan pada serangan. Namun, dengan perkelahian yang hanya mengisi setengah dari keseluruhan level, sulit menentukan apakah tingkat kesulitan ini akan membuat ceritanya lebih lama diselesaikan atau tidak.

Di sisi lain, Battletoads menawarkan banyak cara untuk dimainkan. Kamu bisa main di PC atau konsol, meskipun perlu disadari bahwa kontrol via mouse dan keyboard kadang agak sulit digunakan. Atau, kamu bisa bermain co-op bertiga, menggunakan seluruh tim Battletoad di saat yang sama dan meningkatkan kekacauan hanya dengan satu gerakan. Dengan cerita yang pendek dan narasi lucu, Battletoads akan membawamu ke satu sore yang menyenangkan dengan bermain co-op secara lokal.

BattletoadsBattletoads

Dibandingkan seri 90-an aslinya, Battletoads yang baru ini datang bersama standar desain visual yang tinggi sesuai dengan ekspektasi, meskipun dalam cara yang sedikit berbeda. Battletoads 2020 tidak pixelated atau berdesain terlalu retro, melainkan memiliki desain kartunis yang kadang terasa seperti buku komik yang dibuat hidup. Hal ini juga berlaku untuk soundtrack-nya, yang berkembang dari tema retro menjadi musik yang terdengar lebih rock, menyambung dengan baik dengan betapa kerennya katak-katak ini beraksi.

Kesimpulannya, Battletoads bisa jadi adalah salah satu titel terbaik yang datang dari Xbox Game Studio tahun ini. Dari humornya yang mengocok perut dan variasi permainan yang konyol hingga visual bergaya kartun, soundtrack yang liar, dan co-op lokal, Battletoads bisa mencapai hal yang hampir tidak mungkin dengan kembalinya seri ini setelah vakum selama 26 tahun. Jalan cerita yang pendek namun brilian membuatmu tetap terlibat dengan alurnya yang selalu absurd, dan membuat saya ingin lebih banyak lagi meski baru selesai bermain. Dengan berakhirnya petualangan ini, kita tidak tahu kemana katak-katak ini akan pergi selanjutnya, namun satu yang saya tahu: saya ingin lagi bermain Toad Sham Bo!

Battletoads
BattletoadsBattletoads
08 Gamereactor Indonesia
8 / 10
+
Terlihat dan terdengar bagus, juga asyik dimainkan. Narasi dan dialog yang humoris menyatu baik dengan gaya permainan yang terus berubah, membuat game ini terasa segar di tiap giliran.
-
Panjang cerita yang singkat membuatmu menginginkan lebih.
overall score
ini adalah skor dari jaringan kami. Bagaimana dengan kamu? Skor jaringan adalah rata-rata dari skor setiap negara

Teks terkait

0
BattletoadsScore

Battletoads

REVIEW. Ditulis oleh Ben Lyons

Toad Sham Bo! datang lagi ke menu dengan kembalinya Battletoads setelah lama hiatus.



Loading next content